BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
PENERIMAAN STUDI LAPANGAN PESERTA PELATIHAN KEPEMIMPINAN ADMINISTRATOR ANGKATAN XI KABUPATEN TUBAN

27 July 2023



Sebanyak 42 peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan XI Kabupaten Tuban Tahun 2023 melaksanakan Studi Lapangan ke Kabupaten Malang pada Kamis (27//2023). Rombongan yang akan melaksanakan studi lapangan hingga 30 Juli mendatang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban Budi Wiyana. 
Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah, Wahyu Kurniati didampingi oleh Kepala BKPSDM Kabupaten Malang Nurman Ramdansyah berkesempatan untuk menerima kunjungan tersebut di ruang Anusapati Gedung C Komplek Pendopo Agung Kabupaten Malang. 


Mengawali sambutannya, Wahyu menyampaikan ucapan selamat datang kepada peserta studi lapangan sekaligus menyampaikan ungkapan terima kasih atas dipilihnya Kabupaten Malang khusunya Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Kesehatan serta Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan sebagai lokasi kunjungan. Wahyu berharap agar kunjungan ini dapat mempererat tali silaturahmi sekaligus meningkatkan kerjasama sebagai bagian penting dalam pembangunan bangsa dan negara.
Selanjutnya, para peserta menerima paparan tentang gambaran umum Kabupaten Malang  sebagai salah satu daerah penyangga Ibu Kota Provinsi Jawa Timur, yang mempunyai keunggulan dan potensi besar, dengan dukungan aspek geografis dan sumber daya alam yang melimpah. 
Melalui kegiatan ini para peserta diharapkan dapat berinovasi dalam menyusun dan melaksanakan upaya peningkatan kinerja khususnya dalam peningkatan pelayanan publik dengan fokus pengentasan kemiskinan.


Berita Lainnya