BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN ADMINISTRATOR, PENGAWAS SERTA FUNGSIONAL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN MALANG

03 June 2024



 

Bertempat di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Bupati Malang, H.M. Sanusi memimpin upacara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan 3 pejabat administrator, 1 pejabat pengawas serta pengangkatan 205 PNS dalam jabatan fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang, Senin (3/6/2024).

 

Usai prosesi pengambilan sumpah, Bupati Malang dalam arahannya kepada para pejabat administrator dan pengawas menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi karena keberhasilan suatu program atau kebijakan, sangat ditentukan oleh kemampuan untuk bekerja sama dan saling mendukung. “Mari kita hilangkan ego sektoral dan bersama-sama berfokus pada tujuan bersama, yakni membangun Kabupaten Malang yang lebih baik” tegas Sanusi.

 

Sementara kepada para PNS yang untuk pertama kali diangkat dalam jabatan fungsional, Sanusi menyampaikan bahwa jabatan fungsional juga memiliki peran yang tak kalah penting yakni sebagai ujung tombak dalam pelaksanaan tugas-tugas teknis dan pelayanan kepada masyarakat.

 

Mengakhiri arahannya Bupati Malang tak lupa mengingatkan seluruh ASN Pemerintah Kabupaten Malang agar senantiasa berpedoman dan sejalan dengan Core Values ASN Ber-AKHLAK yang Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. Serta selalu berpegang teguh pada budaya kerja 5K, yakni Kerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas, Kerja Tuntas dan Kerja Prestasi, seiring dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Malang, guna memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.


Berita Lainnya