BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
SIMULASI TEST CAT TINGKATKAN KESIAPAN MENGHADAPI CASN

05 August 2024



Dalam rangka mempersiapkan seleksi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024, BKPSDM telah memfasilitasi tenaga non ASN dari berbagai perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang untuk melaksanakan simulasi Computer Assisted Test (CAT).
 
214 rekan non ASN dari Sekretariat Daerah dijadwalkan menjajal CAT BKPSDM pada Jumat dan Senin (2&5/8/2024). Untuk sesi hari Jumat, selain peserta dari Sekretariat Daerah, simulasi CAT juga diikuti oleh tenaga Non ASN dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan serta Kecamatan Lawang.
 
Sebelumnya, BKPSDM juga telah memfasilitasi 2380 tenaga non ASN di lingkungan Dinas Pendidikan (Korwil dan SMP) untuk menjajal uji coba CAT. Rekan-rekan non ASN dari BKAD, Kecamatan Dampit, Kasembon, Pakisaji, Pagak dan Kromengan pun berkesempatan menjajal soal-soal simulasi CAT.
 
Melalui simulasi CAT peserta berkesempatan untuk mengenal dan beradaptasi dengan format CAT. Ini penting untuk mengurangi kecemasan dan meningkatkan kenyamanan saat tes sebenarnya. Selain itu peserta dapat menilai kemampuan mereka dalam menjawab soal dan beradaptasi dengan waktu yang ditentukan, serta mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan sebelum seleksi resmi.
 
Tantangan utama dalam simulasi ini adalah tidak semua peserta terbiasa mengoperasikan komputer, yang dapat mempengaruhi kecepatan dan ketepatan mereka dalam menyelesaikan soal. Untuk itu, simulasi ini dirancang tidak hanya sebagai ajang untuk menguji pengetahuan, tetapi juga untuk memberikan pengalaman langsung dalam menggunakan perangkat komputer yang diperlukan selama tes PPPK.
 
Lebih lanjut, simulasi CAT bertujuan untuk mengasah kemampuan peserta dalam menghadapi ujian berbasis komputer yang akan dihadapi pada seleksi PPPK mendatang. Peserta diberikan waktu 90 menit untuk menyelesaikan 100 soal yang mencakup tiga kategori materi: Wawasan Kebangsaan, Sosio Kultural, dan Manajerial.
 
Pelaksanaan simulasi CAT ini mencerminkan komitmen BKPSDM dan perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang untuk meningkatkan kesiapan tenaga non-ASNnya dalam menghadapi seleksi PPPK 2024.


Berita Lainnya