BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
PENUTUPAN PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL ANGKATAN 211 DAN 212 PEMERINTAH KABUPATEN MALANG TAHUN 2020

15 September 2020



Bertempat di ruang Anusapati Gedung Sekretariat Daerah Kabupaten Malang, Selasa (15/9), Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Malang, Dra. Mursyidah, Apt. M.Kes. resmi menutup kegiatan pelatihan dasar (latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Gelombang III Pemerintah Kabupaten Malang Tahun 2020 bagi Angkatan 211 dan 212 yang diikuti oleh 67 CPNS dari Dinas Pendidikan Kabupaten Malang dan Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Malang.

 

Pelatihan dasar CPNS bagi Angkatan 211 dan 212 ini diselenggarakan mulai 16 Maret sampai dengan 20 Mei 2020 bertempat di Pusat Pendidikan Artileri Pertahanan Udara Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (Pusdik Arhanud TNI AD). Namun demikian, terdapat penundaan pelaksanaan terkait pencegahan penularan infeksi Covid-19. Latsar dimulai kembali pada 1 Juli s.d. 15 September 2020 dengan sistem daring menggunakan aplikasi “jitsi meet”. Fasilitator dan narasumber berasal dari Widyaiswara Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kabupaten Malang serta dari Pusdik Arhanud Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat.

 

Berdasarkan hasil evaluasi penyelenggara, peserta latsar CPNS gelombang III Pemerintah Kabupaten Malang tahun 2020 yang dinyatakan lulus dengan predikat sangat memuaskan sebanyak 17 peserta sedangkan 50 peserta lainnya dinyatakan lulus dengan predikat memuaskan. Berikut adalah nama-nama peserta yang berhasil meraih posisi 3 besar dari masing-masing angkatan.

 

ANGKATAN 211.

  1. Hamidah, S.Pd.I. (SD Negeri 1 Gunungrejo Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Singosari);
  2. Farizal Amin, S.Pd.I. (SD Negeri 5 Sumberagung Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Sumbermanjing Wetan);
  3. Trifika Hidayati, S.Pd (SD Negeri 1 Pagak Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Pagak.

ANGKATAN 212

  1. Nungky Wanodyatama  Islami, S.E., M.M. (Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah;
  2. Darul Faroki Nurwildani, S.Pd. (SD Negeri 1 Gadingkulon Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Dau);
  3. Itsna Mayfatul Chasanah, S.Pd. (SD Negeri 1 Gondanglegi Wetan Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Gondanglegi).

 

 

 

 

 


Berita Lainnya