BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
INGIN BERTUKAR INFORMASI SOAL MANAJEMEN ASN, PEMKAB BANDUNG KUNJUNGI BKPSDM KABUPATEN MALANG

15 October 2021



Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Malang menerima rombongan kunjungan kerja Pemerintah Kabupaten Bandung Provinsi Jawa Barat. Kepala BKPSDM Kabupaten Malang, Nurman Ramdansyah menerima kunjungan tersebut di Aula Gedung BKPSDM, Jumat (15/10).

 

Sementara itu, Kepala BKPSDM Kabupaten Bandung Akhmad Djohara, mengungkapkan maksud dan tujuan dari studi komparasi ini adalah sebagai sarana pertukaran informasi dan untuk memperoleh masukan terkait manajemen ASN serta tugas dan fungsi Tim Penilai Kerja (TPK) yang telah dilaksanakan di Pemerintah Kabupaten Malang sebagai bahan referensi penyempurnaan pengelolaan serta tugas dan fungsi TPK di Pemerintah Kabupaten Bandung.

 

Sebagai informasi, Pemerintah Kabupaten Malang telah melaksanakan penilaian Sistem Merit melalui verifikasi oleh Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Hasil dari penilaian tersebut yakni Pemerintah Kabupaten Malang meraih nilai sebesar 261 dengan predikat Baik Kategori III.


Berita Lainnya