BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
135 PNS PEMKAB MALANG IKUTI UJIAN DINAS DAN UJIAN PENYESUAIAN IJAZAH TAHUN 2021

25 November 2021



Sebanyak 135 PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang mengikuti Ujian Dinas dan Ujian Penyesuaian Ijazah (UDIN/UPI). Ujian yang dilaksanakan dengan sistem CAT di Laboratorium CAT BKPSDM Kabupaten Malang, Kamis (25/11) terbagi dalam dua sesi. Sesi pertama diikuti 81 peserta sedangkan sesi kedua diikuti 54 peserta.

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2002 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 99 Tahun 2000 tentang Kenaikan Pangkat Pegawai Negeri Sipil, menegaskan bahwa setiap Pegawai Negeri Sipil yang akan naik pangkat ke golongan yang lebih tinggi wajib menempuh dan lulus ujian dinas atau ujian kenaikan pangkat penyesuaian ijazah kecuali ditentukan lain dalam Peraturan Pemerintah atau Peraturan Perundang-undangan yang berlaku.

 

Dalam arahannya kepada para peserta sebelum memulai ujian, Sekretaris BKPSDM, Shanti Rismandini berpesan agar para peserta tidak terlalu tegang sehingga dapat tetap fokus dalam mengerjakan soal-soal ujian. Lebih lanjut Shanti mengingatkan bahwa UDIN/UPI ini bukan hanya sekedar persyaratan untuk kenaikan pangkat saja, lebih dari itu dengan mengikuti ujian ini para peserta diharapkan dapat menunjukkan kejujuran dan integritasnya sebagai PNS.

 

Sehari sebelumnya para peserta UDIN/UPI ini telah menerima pembekalan/matrikulasi pelaksanaan ujian dinas PNS tingkat I dan Tingkat II serta ujian penyesuaian ijazah secara daring. Tujuan dari pembekalan ini adalah agar para peserta ujian mengetahui tata cara pelaksanaan UDIN/UPI. Para narasumber dalam matrikulasi berasal dari Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Malang, BKPSDM Kabupaten Malang, dan Dinas Pendidikan Pemerintah Kabupaten Malang.


Berita Lainnya