BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
JELANG TUTUP TAHUN BKPSDM GELAR BIMBINGAN TEKNIS IMPLEMENTASI PERMENPAN TENTANG SISTEM MANAJEMEN KINERJA PEGAWAI

13 December 2021



Dengan terbitnya Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permen PANRB) Nomor 8 Tahun 2021 tentang Sistem Manajemen Kinerja Pegawai Negeri Sipil, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Malang menyelenggarakan bimbingan teknis Implementasi Peraturan Perundang-undangan bagi internal BKPSDM. Bertempat di Aula BKPSDM, kegiatan yang dilaksanakan secara luring terbatas oleh para pejabat struktural di lingkungan BKPSDM Kabupaten Malang ini juga diikuti secara daring oleh seluruh pegawai BKPSDM pada Senin (13/12). Maksud dilaksanakannya bimbingan teknik pada hari ini adalah untuk  membahas tentang Sistem Manajemen Kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS), Cascading Kinerja Organisasi ke Individu, Transformasi Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dan Manfaat Hasil Penilaian Kinerja Individu.

 

Sebagaimana diketahui, pada Tahun 2021 ini, dengan terbitnya Permen PANRB Nomor 8 Tahun 2021 tentang Sistem Manajemen Kinerja Pegawai Negeri Sipil maka masing-masing PNS diwajibkan untuk menyusun dua SKP yang berbeda pada semester I dan Semester II. Perbedaan SKP ini disebabkan pada semester I SKP disusun berdasarkan pada Perka BKN Nomor 1 Tahun 2013 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS sedangkan pada semester II, SKP PNS disusun berdasarkan pada Permenpan RB Nomor 8 Tahun 2021 yang mulai aktif pada tanggal 1 Juli 2021.

 

Sebelumnya, pada hari Sabtu (11/12) para peserta bimtek hari ini juga berpartisipasi dalam kegiatan outbond di Agrowisata Wonosari. Kegiatan outbond sebagai agenda gathering keluarga besar BKPSDM ini dimaksudkan untuk memberikan penyegaran kepada para pegawai di lingkungan BKPSDM Kabupaten Malang setelah setahun penuh berkutat dengan tugas-tugas pelayanan kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang.

 

Melalui berbagai permainan dalam kegiatan outbond para pegawai diingatkan kembali akan pentingnya hubungan kerjasama yang solid, kompak dan bersinergi demi mencapai tujuan bersama. Lebih lanjut, melalui permainan-permainan tersebut, para pegawai diajak untuk mengasah kemampuan mengatur strategi, menjaga konsentrasi serta menumbuhkan kreativitas. Di penghujung kegiatan, Kepala BKPSDM, Nurman Ramdansyah yang turut aktif berbaur bersama seluruh pegawai BKPSDM dalam setiap permainan outbond berpesan “Filosofi dari permainan-permainan tadi yang harus kita ambil bagaimana menunggu perintah dan komando dari pimpinan, kekompakan dan kebersamaan, kita harus jadi tim yang kompak".


Berita Lainnya