BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Berita


 
PENYERAHAN SK PPPK GURU TAHAP II

08 July 2022



Sebanyak 415 guru yang  berhasil lulus mengisi  formasi PPPK Guru Tahap II Tahun 2021 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang telah menerima petikan Surat Keputusan Bupati Malang beserta dokumen-dokumen pendukungnya, yang terdiri atas  Surat Hadap, SPMT dan dokumen perjanjian kerja. Penyerahan dilaksanakan di kantor BKPSDM Kabupaten Malang secara bertahap sejak Rabu hingga Jumat hari ini (6 s.d. 8 Juli 2022).

 

Sebelumnya pada Jumat (1/7) Wakil Bupati Malang, Didik Gatot Subroto berkesempatan menyerahkan secara langsung SK PPPK Guru Tahap II Formasi Tahun 2021 secara simbolis kepada 4 orang perwakilan. Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati mengingatkan agar pasca menerima SK Pengangkatan sebagai tenaga PPPK, para guru diharapkan untuk terus bergerak dinamis, bertransformasi dan berevolusi mengikuti perkembangan guna menjadi garda terdepan dalam membangun peradaban anak bangsa ke arah yang lebih baik. Mengingat guru memiliki peran amat penting, maka harus selalu update dan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan serta melek literasi digital.

 

Meskipun tugas berat dan tantangan di era revolusi 4.0 telah menanti sebagai sebuah pekerjaan rumah bagi dunia pendidikan, kami semua yakin dan percaya bahwa Anda sekalian adalah orang-orang terpilih yang tentunya mewujudkan pelayanan terbaik, dan memberikan kontribusi maksimal pada bidang pendidikan. Selamat Berkarya.


Berita Lainnya