BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN


SUMBER DAYA MANUSIA

Detail Surat


Dari : Nyoman

Tanggal Surat : 08 October 2024

Isi Surat :

ijin bertanya,, Di akun SSCASN deskripsi pekerjaan pada menu nama pekerjaan diisi pekerjaan yg dilamar sesuai formasi atau pekerjaan yg real sekarang Misal sekarang posisinya satpam / tukang kebun. Jabatan yang dilamar Operator Layanan operasional. Deksripsi pengalaman disesuaikan real apa diisi sesuai formasi yg dilamar Terima kasih..

Jawaban :

Merujuk pada pengumuman nomor 800.1.2.2/9595/35.07.405/2024 tentang Penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang Tahun Anggaran 2024 halaman 3 Angka 13: Memiliki pengalaman terkait dengan bidang tugas jabatan yang dilamar-- yang dibuktikan dalam surat pengalaman kerja. Jadi Bapak mencatumkan pekerjaan Bapak sekarang sekaligus mendeskripsikan tugas harian Bapak yang paling relevan dengan jabatan yang Bapak lamar.  Sebelum melakukan proses pendaftaran, pelamar bertanggung jawab untuk membaca pengumuman Nomor 800.1.2.2/9595/35.07.405/2024 tentang Penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang Tahun Anggaran 2024 selengkapnya (dapat diakses melalui https://bkpsdm.malangkab.go.id/website/News/DetailInfoCPNS/1287), termasuk juga berpedoman pada buku panduan pendaftaran PPPK yang dapat diakses melalui https://sscasn.bkn.go.id/bukupetunjuk. Semoga memperoleh kemudahan.

Kembali